Mudah Marah Bagaimana Menghindarinya?

Cara Menghindari Dari Sifat Marah-marah

(Mudah marah bagaimana menghindarinya?). Baru-baru ini kita di perlihatkan oleh perilaku seorang pejabat negara setingkat menteri yang terlihat marah-marah bahkan sampai pada kontak fisik. Kejadian ini bukan sekali namun sudah beberap akali di lakukan oleh pejabat yang sama. Dampak dari perlakuan pejabat tersebut tentu mendapat respon yang kurang menyenangkan dari seluruh lapisan masyarakat. Tak terkecuali para politikus yang menjadikan moment tersebut sebagai bahan untuk memberikan kritik atas kinerja pemerintah.

Marah hampir semua orang pernah mengalaminya namun jika rasa amarah yang bisa merugikan orang lain tentu hal ini sangat tidak baik. Dalam beberapa kasus, amarah yang tidak terkendali tidak jarang membawa pelakunya ke dalam penjara. Tidak jarang kasus yang diawali dengan rasa marah ini menyebabkan terjadinya pembunuhan, perkelahian, teror, penghinaan, penganiayaan, dsb. Melihat dampak yang begitu besar maka tentu rasa marah yang seperti ini bisa berakibat sangat merugikan bagi pelakunya.

Bagaimana hipnoterapi membantu agar sifat mudah marah ini bisa dikendalikan?. Bagaimana cara menghindar dari sifat marah-marah tersebut?. Yang harus disadari adalah bahwa rasa amarah yang ada di dalam diri manusia pada dasarnya akan mengarahkan pelakunya pada kerusakan diri sendiri dan juga orang-orang disekitarnya. Kerusakan diri ditandai dengan rasa marah yang tidak bisa hilang dalam waktu sekejap. Seringkali orang yang tersulut amarahnya maka akan sangat sulit memadamkan rasa amarah tersebut dalam waktu singkat. Waktu yang digunakan untuk memadamkan rasa amarah tersebut secara tidak langsung mengambil waktu produktif yang bisa di lakukan untuk kegiatan lain seperti; bekerja, konsentrasi, dan pekerjaan-pekerjaan produktif lainnya. Bahkan ada penelitian yang mengatakan bahwa jika seseorang teersulut amarahnya maka imun tubuh dalam dirinya akan berhenti bekerja dalam beberapa jam.

Kerusakan yang diakibatkan dan berdampak pada orang-orang disekitarnya adalah kerusakan seperti yang sudah dijelaskan di awal yakni dampak yang ditimbulkan dari rasa amarah itu hingga berdampak buruk pada orang lain, seperti perkelahian, hinaan, permusuhan, pembunuhan,dsb. Tidak jarang akibat rasa marah yang tidak terkendali ini memunculkan kebencian yang sangat dalam kepada pelakunya. Terlebih jika pelakunya adalah pejabat atau public figure. Maka semua lapisan masyrakat akan memberikan opininya secara bebas tanpa memahami latar belakang permasalahan yang terjadi.  Mereka akan mudah menghakimi dan tentu ini akan berdampak sangat buruk bagi citra orang yang dihakimi tersebut.

Dengan menyadari bahaya kerusakan yang diakibatkan dari rasa amarah ini maka tentu kita harus membangun kesadaran bahwa jangan sekali-kali menuruti rasa amarah ini. Dengan menggunakan teknik hipnoterapi yakni anchoring atau simbolisasi pikiran maka kerusakan-kerusakan yang diakibatkan oleh rasa marah tersebut di buat simbolnya. Caranya adalah silahkan anda ingat kembali perilaku marah terburuk yang pernah terjadi dalam hidup anda. Lalu pejamkan mata dan buat situasinya hadir kembali seperti ketika anda marah di waktu itu. Silahkan anda simbolkan perasaan yang tidak menyenangkan seperti ; memalukan, kurang bermartabat, tidak berpendidikan, tabiat asli muncul, dsb. Lalu anda sugestikan dengan mengatakan, “merasakan kerusakan yang timbul akibat rasa marah yang pernah saya alami maka mulai sekarang dan selamanya sebelum saya marah atau ketika rasa marah muncul maka saya akan mengingat dampak dari kerusakan ini”.

Pusat Hipnoterapi Jakarta

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *